Begini Cara Mendapatkan QR Code PeduliLindungi untuk Sekolah

Penggunaan Aplikasi PeduliLindungi sekarang sudah mulai meluas dan umum di terapkan di berbagai tempat di Indonesia. Bahkan kawasan sekolah juga harus menyediakan QR code PeduliLindungi sehingga peserta didik dapat melakukan scan melalui aplikasi ketika masuk sekolah. Penerapan scan QR PeduliLindungi untuk sekolah ini demi menjaga keamanan dan kesehatan semua warga sekolah, Serta Membantu Pemerintah dalam menekan angka penyebaran Covid-19. Cara mendapatkan QR code PeduliLindungi untuk sekolah ini sebenarnya sangatlah mudah.

Namun sayangnya masih banyak pihak sekolah yang bingung bagaimana cara membuat QR code dari Aplikasi PeduliLindungi. Padahal pihak Kemenkes sudah mulai mewajibkan penggunaan Aplikasi PeduliLindungi di kawasan sekolah sejak pembelajaran tatap muka dimulai.

Cara Mudah Mendapatkan QR Code PeduliLindungi

Dikutip dari instragram Resmi Kemenkes (kementerian Kesehatan), terdapat beberapa langkah untuk mengajukan QR Code dari PeduliLindungi. Berikut langkah-langkahnya :

  1. Silahkan buka laman: cmsreg.dto.kemkes.go.id
  2. Kemudian akan muncul Form registrasi User. Silahkan isi dengan nama, email, nomor HP, kategori, nama tempat/gedung, nama instansi/perusahaan, alamat, kota dan provinsi.
  3. Jika data yang di isi sudah benar. Selanjutnya klik Submit.
  4. Tunggu 1×24 jam sampai akun di verifikasi
  5. Cek email yang didaftarkan ke cms tadi secara berkala. PeduliLindungi akan mengirimkan link aktivasi
  6. Kemudian Buat password untuk aktivasi akun
  7. Login akun melalui cms.pedulilindungi.id
  8. Masukkan detail informasi tempat/lokasi
  9. Download dan cetak poster QR Code untuk diletakkan di gerbang sekolah/pintu masuk.

Catatan Yang Perlu di Perhatikan dalam Pendaftaran Akun QR COde PeduliLindungi

  1. Pastikan satu nomor dan satu email digunakan untuk satu tempat/lokasi. Apabila lokasi berbeda-beda maka lokasi satu dengan lokasi yang lainnya wajib menggunakan email dan No. Hp yang berbeda.
  2. Disarankan menggunakan email (gmail) instansi/perusahaan.
  3. Pastikan nomor hp yang disubmit menggunakan format sebagai berikut : 628xxx bukan 0812xxx; bukan +628xxx; bukan juga 6208xxx.
  4. Penulisan “nama tempat/gedung” merupakan identitas. harap di isi dengan nama yang merepresentasikan lokasi/tempat/instansi Bapak/Ibu. Karena nama tersebut akan muncul pada poster QR Code dan tidak dapat diubah lagi. Contoh : SMK Negeri 1 Bantan, atau Gedung Serba Guna, atau Ruang Praktek TBSM, dll
  5. Pada penulisan nama lokasi/tempat/gedung pastikan tidak terdapat tanda baca berikut seperti : ‘ atau – atau _ atau /
  6. Sebelum klik Submit , pastikan semua data telah terisi dengan benar.
  7. Setelah pendaftaran berhasil, PeduliLindungi akan mengirimkan link aktivasi akun ke alamat email yang didaftarkan ke cms tadi. silahkan anda cek pada folder Inbox dan atau folder Spam email secara berkala.

Demikian ulasan mengenai cara mendapatkan QR code PeduliLindungi untuk sekolah. Silakan mengikuti setiap langkah dan prosesnya dengan baik sehingga sekolah Anda dapat segera menerapkannya. Mudah sekali bukan proses untuk membuat dan mendapatkan QR code Aplikasi Peduli Lindungi ini?

 

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Lainnya

Gubernur Riau Serahkan 715 SK PP...
BENGKALIS - Sebanyak 715 Surat Keputusan (SK) Pegawai Pemerint...
Pendaftaran PPPK Guru 2022 Lewat...
Kemendikbudristek telah merilis jadwal resmi pelaksanaan selek...
Pemerintah Tetapkan Libur Nasion...
Pada kesempatan kali ini, admin akan berbagi informasi tentang...
Kerjasama Dinas PPPA, SMKN 1 Ban...
SMK Negeri 1 Bantan bekerja sama Dinas Pemberdayaan Perempuan ...
Ayo Sukseskan Tracer Study SMK 2022
Direktorat Jenderal (Ditjen) Pendidikan Vokasi kembali menyele...
Cara Cek INFO GTK Semester Ganji...
Cara Cek Info GTK - Info GTK merupakan website yang disediakan...

Hubungi kami di : 081365765230

Kirim email ke kamibantansmkn1@gmail.com